Lancar CPNS: Persiapkan CPNS Download Software CAT Latihan CPNS 2013

Persiapkan CPNS Download Software CAT Latihan CPNS 2013

Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Wamenpan RB) Eko Prasodjo menegaskan, sebagai salah satu upaya untuk meminimalisasi praktik-praktik kecurangan dalam rekrutmen CPNS, pemerintah berencana mengubah skema penerimaan CPNS.

Jika sebelumnya penerima CPNS hanya dibuka satu tahun sekali, kini lowongan itu akan dibuka setiap hari tergantung kebutuhan. ’’Kita lagi membangun sistem seleksi yang bisa dilakukan setiap hari, bukan setahun sekali. Itu yang kita sebut sebagai computer assisted test (CAT),” kata Eko di Istana Wakil Presiden kemarin.

Dia memaparkan, CAT adalah suatu metode seleksi dengan alat bantu komputer yang digunakan untuk mendapatkan standar minimal kompetensi dasar bagi pelamar CPNS. Mekanismenya, kementerian/lembaga (K/L) dan pemerintah daerah mengusulkan kebutuhan pegawai sesuai analisis jabatan dan beban kerja. Setelah ditetapkan formasinya sesuai kekuatan anggaran negara oleh Menpan RB, K/L dan pemda bersangkutan sudah bisa membuka seleksai CPNS-nya.

’’Jadi setiap pelamar bisa tiap hari ikut tes kompetensi dasar lewat sistem CAT. Tetapi setiap tahun hanya dibatasi tiga kali. Jadi kalau saya tidak lulus, saya sebulan lagi ikut, sebulan lagi ikut kembali, tetapi maksimal tiga kali. Dari situ bisa ketahuan, apakah yang bersangkutan layak atau tidak. Karena metode CAT hasilnya langsung ketahuan. Pelamar juga bisa mengantongi sertifikasi kompetensi urainya. (Radar Lampung, 26 Januari 2013)

0 comments:

Post a Comment